Mengaktifkan User admnistrator di Windows 7

Beberapa waktu yang lalu saya mendapatkan sebuah laptop/notebook kantor untuk di perbaiki...Wah lumayan bisa buat belajar begitu pikir saya...setelah saya aktifkan/on kan saya lihat bahwa Operating System yang terpasang sudah terinstall dan saya di sarankan untuk membuat CD backup/restore (biasa produsen Notebook sekarang sudah menginstallkan aplikasi bundle tanpa di sertai CD OS installer)

Setelah utak-atik saya terpaksa harus masuk dalam privillage administrator, dengan santainya saya coba logoff ke halaman awal login, betapa kagetnya ternyata setelah saya login/logoff berkali-kali yang tampil/ter-display otomatis HANYA profil USER...lho kok??? trus cara masuk administrator user bagaimana?wah bisa kacau ini, apalagi Laptop udah di tunggu sama pemiliknya (Maklum di kantor saya sering kali memberikan layanan express allias di tunggu...itupun kami sering di complaint kalo servicenya masih lambat...puyeng-puyeng)

Setelah googling kesana kemari di bantu sama teman akhirnya kami menemukan cara mengaktifkan profil administrator tersebut.

kira2x caranya bisa di coba sebagai berikut;
1. Buka command prompt dengan membuka Start Menu, kemudian tekan Ctrl + Shift + Enter
atau
klik kotak Start, All Program, Accessories, klik kanan Command Prompt dan pilih Run as administrator (pada umumnya administrator pada factory image menggunakan blank Password)
2. Ketik berikut pada command prompt dan tekan Enter

net user administrator /active:yes

3. Restart komputer Anda dan logon Administrator profile anda sudah muncul.

Gampangkan? cara ini juga bisa digunakan pada Windows Vista (itupun kalo masih ada yang mau pakai Vista...wakakakak apalagi setelah ketahuan produk vista seperti kegagalan Windows ME)

Komentar

Posting Komentar

terima kasih atas responnya

Postingan populer dari blog ini

Menggunakan Fungsi Terbilang Pada EXEL

Tutorial Setting Webhosting Gratis 000Webhost